Nasional

Kandidat Ketum KNPI : Pemuda Jangan Terjebak Konflik Pemecah Belah Bangsa

 
 
JAKARTA, EDUNEWS.ID – Tantangan dan ancaman yang datang akibat perbedaan paham, politik dan wacana sesama anak bangsa terus menggejala di era millenial. Pernyataan hoax, saling merendahkan sesama manusia di Indonesia semakin hari juga semakin memprihatinkan.
Hal itu diutarakan kandidat Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) periode 2018-2021, Haris Pertama dalam perbincangan di Jakarta, Selasa malam (24/4/2018). “Kita (pemuda) jangan terjebak pada konflik pemecah belah bangsa,” jelasnya.
Oleh karena itu, menurut Haris, pemuda sebagai penerus bangsa harus paham betul tentang semangat nasionalisme. Semangat yang dilandasi kecintaan, kebanggaan kepada bangsa dan negara Indonesia.
“Kita sebagai pemuda Indonesia, harus memiliki kesadaran yang tinggi tentang pentingnya mengedepankan, menjaga dan merawat kesatuan dan persatuan bangsa,” jelasnya.
“Karena hanya kecintaan dan kebanggaan yang mendalam para pemuda terhadap bangsa dan negara. Yang selama ini menjadi formula ampuh untuk menangkal segala tantangan dan ancaman terhadap eksistensi bangsa dan negara Indonesia,” sambung aktivis muda yang juga anggota salah satu underbow Partai Golkar ini.

Baca Juga :   BUMN Gelar Mudik Gratis 2024

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com