Nasional

Siap-siap! Kementerian BUMN Buka Lowongan CPNS Bulan Depan

JAKARTA, EDUNEWS.ID – Kementerian Badan Usaha Milik Negara atau BUMN turut membuka formasi lowongan calon pegawai negeri sipil atau CPNS 2019. Pendaftaran administrasi CPNS akan digelar dalam waktu dekat.

“Untuk formasi nasional, pendaftaran CPNS Kementerian BUMN akan digelar sekitar November,” ujar Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Kementerian BUMN Ferry Andrianto pada Ahad, 27 November 2019.

Ferry mengatakan Kementerian BUMN telah menyerahkan formasi CPNS 2019 kepada Badan Kepegawaian Nasional atau BKN. Adapun tahun ini, Kementerian BUMN membuka 25 lowongan. Kementerian BUMN telah mengumumkan pembukaan lowongan CPNS melalui akun media sosial Twitter resminya.

“Sebentar lagi Kementerian BUMN akan membuka lowongan bagi CPNS 2019 lohh.. Yuk, ajak teman, keluarga, pacar dan gebetan kamu buat gabung jadi bagian dari keluarga Kementerian BUMN,” tulis akun resmi Kementerian.

Akun Twitter itu juga menginformasikan bahwa pengumuman teranyar terkait pendaftaran CPNS BUMN tertera dalam situs resmi bumn.go.id.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Badan Kepegawaian Negara Mohammad Ridwan sebelumnya mengatakan pihaknya sudah menerima rekap kebutuhan formasi dari masing-masing lembaga, kementerian, dan pemerintah daerah.

“Kementerian, lembaga, dan pemerintah derah sudah mengerahkan formasi pada 17 Oktober lalu,” ucap Ridwan kepada Tempo, kemarin.

Ridwan menyebutkan, pembukaan pendaftaran CPNS akan diawali dengan tahap persiapan pada pekan keempat Oktober. Setelah itu, tahap selanjutnya peserta diminta mendaftarkan diri secara resmi atau registrasi secara online pada November 2019.

Pemerintah kemudian akan mengumumkan hasil seleksi administrasi dari tahap pendaftaran. Pengumuman seleksi administrasi diagendakan terlaksana pada Desember 2019.

Selanjutnya, pemerintah akan mengumumkan jadwal tes seleksi kompetensi dasar atau SKD bagi peserta yang lolos. Jadwal tes ini akan diumumkan pada Januari 2020 dan diikuti dengan pelaksanaan ted SKD pada Februari 2020.

Baca Juga :   PSI Jagokan Kaesang di Pilgub DKI Jakarta

“Hasil SKD dijadwalkan akan diumumkan pada Maret 2020 diikuti dengan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang atau SKB,” tutur Ridwan. Adapun integrasi kedua hasil seleksi dijadwalkan akan berlangsung pada April 2020.

Tahun ini, BKN akan membuka 197.117 formasi CPNS. Seluruhnya terdiri atas kebutuhan instansi pusat sebanyak 37.854 formasi (74 kementerian dan lembaga) dan instansi daerah 159.257 formasi (467 pemerintah daerah).

tmp

Edunews.

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 0817 40 4740

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  0811 416 7811

Copyright © 2016-2022 Edunews.ID

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com