OLAHRAGA

Piala Menpora 2021, Putra Asal Malunda Sulbar Masuk Skuad PSM Makassar

Akademi PSM, Muh Fachri.

MALANG, EDUNEWS.ID – PSM Makassar dalam pertandingan perdananya menghadapi Persija Jakarta di Piala Menpora 2021. Senin (22/3/2021), memberangkatkan sejumlah akademi PSM, diantaranya Muh Fachri, putra kelahiran Desa Lombong, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat.

Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, menyebut dari 25 nama tersebut, empat diantaranya pemain Akademi PSM.

Mereka yakni Renaldi, M Farhan, Muh Fachri dan Muh Rifky.

Akademi PSM, Muh Fachri

Berikut daftar pemain PSM di Piala Menpora:

1. Hilman Syah

2. Syaiful

3. Reza Pratama

4. Zulkifli Syukur

5. Hasyim Kipuw

6. Nurhidayat

7. Erwin Gutawa

8. Abdul Rachman

9. Ahmad Hari

10. Sutanto Tan

11. Rasyid Bakri

12. M Arfan

13. Rizky Eka

14. Aji Kurniawan

15. Zulham Zamrun (Nyusul)

16. Yakob Sayuri

17. Yance Sayuri

18. Saldi

19. Patrich Wanggai

20. Ronaldo

21. Fachri Caesar

22. Renaldi (Akademi PSM)

23. M Farhan (Akademi PSM)

24. Muh Fachri (Akademi PSM)

25. Muh Rifky (Akademi PSM).

Smentara itu, Kapten PSM Makassar, Zulfikli Syukur mendorong para pemain muda untuk tampil maksimal dalam Piala Menpora 2021, mengingat mereka membawa harga diri orang Makassar.

“Ini waktunya bagi seluruh pemain-pemain yang diboyong bisa membuktikan layak bermain. Kami membawa modal dari Makassar harga diri, tidak ingin kalah dengan, siapa pun. Siapa pun yang kani hadapi kami selalu siap,” kata Zulkifli Syukur.

Selain itu PSM Makassar tidak mau pasrah, meski turun dengan banyak pemain muda.

Piala Menpora 2021 hari ini, Senin (22/3/2021), dijadwalkan akan melangsungkan laga-laga dari Grup B yang dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan, Malang, yakni mempertemukan Persija Jakarta vs PSM Makassar.

Berikut jadwal Piala Men

pora 2021 hari ini:

Senin, 22 Maret 2021

Bhayangkara Solo vs Borneo FC (15.15 WIB)

Persija Jakarta vs PSM Makassar (18.15 WIB)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kerjasama dan Mitra silakan menghubungi 085171117123

Kirim Berita

Kirim berita ke email : [email protected][email protected]

ALAMAT

  • Jl. TB Simatupang, RT.6/RW.4, Jati Padang, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540 Telepon : 021-740740  – 085171117123

__________________________________

  • Graha Pena Lt 5 – Regus Jl. Urip Sumoharjo No. 20, Makassar Sulawesi Selatan 90234 Telepon : 0411 366 2154 –  085171117123

Copyright © 2016 @edunews.id

To Top
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com